Lompat ke konten Lompat ke sidebar Lompat ke footer

Cara Mengatasi Error XAMPP MySQL shutdown unexpectedly - Tanpa hilang database

MySQL shutdown unexpectedly - Error MySQL shutdown unexpectedly pada Xampp windows biasanya disebabkan adanya penggunaan port aplikasi yang bentrok, atau karena adanya aktivitas seperti menginstall aplikasi lain atau update aplikasi yang menyebabkan mysql XAMPP berhenti berjalan. Sering juga terjadi eror update windows. 

MySQL shutdown unexpectedly tanpa install ulang

Menurut pengalaman, sering terjadi Error Xampp MySQL shutdown unexpectedly akibat adanya aplikasi Skype bawaan Windows, menggunakan port yang sama dengan port MySQL. Walaupun sudah di uninstall XAMPP-nya, beberapa hari kemudian kemungkinan akan terjadi error kembali.

Error MySQL shutdown unexpectedly terlihat saat kita coba menjalankan mysql di XAMPP, dengan pesan-pesan seperti di bawah ini.

13:46:46   [mysql] Status change detected: stopped
13:46:46   [mysql] Error: MySQL shutdown unexpectedly
13:46:46   [mysql] This may be due to a blocked port, missing dependencies,
13:46:46   [mysql] improper privileges, a crash, or a shutdown by another method.
13:46:46   [mysql] Press the Logs button to view error logs and check
13:46:46   [mysql] the Windows Event Viewer for more clues
13:46:46   [mysql] If you need more help, copy and post this
13:46:46   [mysql] entire log window on the forums

Lalu bagaimana cara mengatasi error MySQL shutdown unexpectedly pada Xampp Windows tanpa kehilangan database dan install ulang? Berikut caranya

1. Pastikan semua service Xampp dalam kondisi OFF

2. Uninstall dulu Aplikasi Skype (kalau ada)

3. Rename folder c:\xampp\mysql\data menjadi c:\xampp\mysql\data_lama (atau bisa mengganti dengan nama lainnya)

4. Buat folder baru c:\xampp\mysql/data

5. Copy semua folder dan file yang ada di c:\xampp\mysql\backup ke folder yang baru saja dibuat yaitu c:\xampp\mysql\data

6. Copy semua folder database yang ada di c:\xampp\mysql\data_lama dan pastekan ke c:\xampp\mysql\data (kecuali untuk mysql, performance_schema, dan phpmyadmin folder dari data_lama)

7. Copy file ibdata1 dari c:\xampp\mysql\data_lama dan replace di dalam folder c:\xampp\mysql\data

8. Terakhir, Start MySQL dari XAMPP control panel

Selesai, Sekarang aplikasi server XAMPP sudah berjalan dengan normal tanpa ada database yang hilang, tanpa install ulang XAMPP, tanpa ganti port. 

CATATAN: Sejauh ini cara ini merupakan solusi yang menurut saya paling manjur untuk mengatasi Error MySQL shutdown unexpectedly pada XAMPP Windows tanpa drama kehilangan database.

Selamat mencoba

1 komentar untuk "Cara Mengatasi Error XAMPP MySQL shutdown unexpectedly - Tanpa hilang database"